Saturday, September 3, 2011

apology

"Nggak kasih maaf ke orang yang udah minta maaf, apa namanya kalau bukan jahat." -Baik-Baik Sayang #kf

dari kutipan film diatas (nggak perlu lihat dari mana diambilnya deh -_-), kita mungkin bisa merefleksikan diri kita masing-masing.
*bahasaku berat ya? bodo amat deh ya
pernah nggak sih ada orang yang minta maaf kita tapi nggak kita maafin?
atau mungkin kebalikannya.
kita udah minta maaf tapi nggak dimaafin?

bukannya dari kecil kita udah diajarin buat saling memaafkan?
bukannya setiap orang pasti punya kesalahan?

dalam agamaku diajarkan untuk saling mengampuni.

dan, aku pegang teguh prinsip itu dimulai dari pelajaran yang aku dapat. dan karma yang aku dapat.
sekedar info aja, tadinya title yang mau aku kasih adalah THE 'EX'. tapi, kayaknya setelah aku nulis beberapa kalimat, aku ganti title itu karena setelah aku pikir, title-nya kurang pas.
dan tadinya aku juga mau cerita soal 'mereka'. tapi mengingat ini akan aku share, jadi aku mikir 2x.

sebelumnya, kenapa aku bilang karma?
ya, karena aku pernah ngalamin 2 pertanyaan awal.
soal memaafkan dan dimaafkan.

dulu aku pernah bikin seseorang mohon-mohon ke aku buat dimaafin, dan sekarang aku yang lagi berusaha buat dimaafin.
padahal yang 'seseorang' itu lakuin kr aku sama yang aku lakuin ke 'orang lain' itu lebih jahat aku *menurutku
dan ya, aku rasa itu karma.
disakiti dan menyakiti.
ya, aku tau aku salah.
aku tau seharusnya aku nggak ngelakuin yang sebelumnya udah pernah aku rasain.

tapi semua juga udah berlalu.

seharusnya kita selalu lihat masa depan dan masa lalu sebagai pelajaran kan?

dan bukankah lebih baik punya 1 teman dari pada 1 musuh?

apa gunanya juga kan kita selama ini punya musuh?
apa kita udah merasa sempurna sampai kita benci sama orang lain?

I just wanna say SORRY

No comments:

Post a Comment